
Silaturrahim Pimpinan Pengadilan Negeri Kefamenanu di Pengadilan Agama Kefamenanu
www.pa-kefamenanu.go.id || 17 Mei 2021
Setelah mengikuti jalannya kegiatan silaturrahim dan Halal Bi Halal dengan PTA Kupang dan Pengadilan Agama Se-PTA Kupang, Pengadilan Agama Kefamenanu kedatangan pimpinan Pengadilan Negeri Kefamenanu yakni I Made Aditya Nugraha, S.H., M.H. (KPN) dan Tjokorda Putra Budi Pastima, S.H., M.H.
(Foto : Suasana Silaturrahim Pimpinan PN Kefamenanu di PA Kefamenanu)
Sesampainya di Pengadilan Agama Kefamenanu, Kedua Pimpinan Pengadilan Negeri Kefamenanu tersebut dijamu di Ruang Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu ditemani oleh Khaerozi, S. HI., M.H. (Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu), para Hakim serta Panitera, kedatangan dari pimpinan Pengadilan Negeri Kefamenanu tersebut adalah untuk bersilaturrahim dan memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 H/2021 M kepada seluruh jajaran Pengadilan Agama Kefamenanu, serta untuk meningkatkan jalinan keakraban dan kebersamaan antar kedua pimpinan Pengadilan tersebut.
(Amaqn Fildza)