
Rapat Monev Kepaniteraan Bulan Maret 2021
www.pa-kefamenanu.go.id || 16 Maret 2021
Bertempat di ruang Panitera Pengadilan Agama Kefamenanu, dilaksanakan kegiatan rutin bulanan yakni Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) bagian Kepaniteraan untuk buan Maret 2021, kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran Kepaniteraan Pengadilan Agama Kefamenanu terkecuali Reny Widyaretna, S. HI., M.H. (Panitera Muda Gugatan) yang hari izin tidak masuk kantor dikarenakan sedikit kurang sehat.
(Foto : Suasana Rapat Monev Kepaniteraan Bulan Maret 2021 di Ruang Panitera PA. Kefamenanu)
Pada Monev kali ini yang bertindak sebagai moderator adalah Arie Sutanto, S. HI., M.H. (Panmud Hukum), beliau menyampaikan dan sekaligus melaporkan kepada seluruh jajaran Kepaniteraan Pengadilan Agama Kefamenanu khususnya kepada pimpinan Kepaniteraan yakni Panitera Safiin Madar, S. HI., M.H. terkait dengan hasil/proses pelaksanaan Survey lokasi sidang keliling Pengadilan Agama Kefamenanu untuk tahun 2021 yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 10 Maret 2021 yang lalu, dimana insyaallah Kecamatan Insana Utara yang akan menjadi target kegiatan sidkel untuk tahun ini, selain itu Ia juga menyampaikan bahwa segala tugas-tugas di Kepaniteraan pada bulan Maret 2021 ini telah selesai dilaksanakan termasuk laporan perkara bulan Maret 2021 yang telah dikirim tepat waktu.
Dalam arahannya Panitera Pengadilan Agama Kefamenanu Safiin Madar, S. HI., M.H. menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua jajaran Kepaniteraan yang telah berkerja dengan penuh sungguh-sungguh sehingga segala tugas yang ada sampai dengan saat ini telah dilaksanakan dengan baik termasuk kegiatan survey untuk sidang keliling tahun ini juga, ia berpesan agar segala dokumen persyaratannya harus telah terkumpul sehingga semuanya bisa didaftarkan sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan dan insyaallah ditargetkan awal bulan April 2021 sebelum datangnya bulan suci Ramadhan kegiatan tersebut telah harus dilaksanakan.
Diakhir penyampaiannya Ia juga berpesan agar selalu meningkatkan kedisiplinan serta meningkatkan kualitas kerja serta selalu menjaga kekompakan dan mengedepankan koordinasi saat melaksanakan tugas-tugas agar semuanya bisa berjalan dengan baik dan lancar.
(Amaqn Fildza)