
Aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu Gelar Rapat Penyusunan SAKIP
Kefamenanu, 28 November 2024
Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Kefamenanu telah dilaksanakan rapat penyusunan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) pada Pengadilan Agama Kefamenanu. Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Rauffip Daeng Mamala, S.H. selaku Pengarah Tim Penyusunan SAKIP, didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Dani Haswar, S. HI., M.H. selaku Ketua Tim Penyusun SAKIP dan dihadiri pula oleh Tim Penyusun SAKIP Pengadilan Agama Kefamenanu Tahun 2024.
Mahkamah Agung RI “UNGGUL”
Ditjen Badilag “EXCELLENT”
PTA Kupang “SMART”
PA. Kefamenanu “MANTAB”
“Mandiri, Amanah, Nyaman, Tertib dan Berintegritas”