
Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu
Kefamenanu || 21 September 2023
Bertempat di ruang sidang tepat pada pukul 09.15 Wita, Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H. secara resmi melantik dan mengambil Sumpah Jabatan Dani Haswar, S. HI., M.H. sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu yang baru menggantikan pejabat sebelumnya yakni Saiin Ngalim, S. HI., M.M. yang dipromosikan menjadi Ketua pada Pengadilan Agama Kaimana-Papua Barat. acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Atambua, para Hakim dari Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama Kefamenanu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. TTU, Pimpinan BRI Cabang Kefamenanu serta tentunya seluruh aparatur dan ibu-ibu Dharmayukti Pengadilan Agama Kefamenanu yang berkesempatan hadir dalam acara tersebut.
(Foto : KPA dan Waka PA. Kefamenanu saat foto bersama setelah prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Waka PA. Kefamenanu selesai dilaksanakan)
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI dilanjutkan dengan pembacaan doa Ust. H. Ahyar. kemudian pembacaan petikan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI oleh Plt. Kasubbag Kepegawaian dan Ortala Pengadilan Agama Kefamenanu Sahrim, setelah itu dilaksanakan pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Dani Haswar, S. HI., M.H. dengan saksi I adalah Safiin Madar, S. HI., M.H. (Panitera) dan Saksi II H. Muhammad Johari, S.H. (Sekretaris).
(Foto : Foto bersama Keluarga besar PA. Kefamenanu sesaat setelah prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Waka PA. Kefamenanu selesai dilaksanakan)
Setelah seluruh rangkaian prosesi sakral tersebut berjalan secara runtun, lancar dan khidmat, acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H. yang pada intinya Ia berharap semoga dengan kedatangan/bergabungnya Wakil Ketua yang baru dan penuh energic ini kedepannya Pengadilan Agama Kefamenanu mudah-mudahan dapat terus meningkatkan prestasi tentunya yang paling penting adalah didalam memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat pencari keadilan. selanjutnya sambutan dari Wakil Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu yang baru Dani Haswar, S. HI., M.H. Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Kefamenanu yang telah berkontribusi dalam acara pelantikan pada pagi hari ini, ia juga berharap agar nantinya dalam bertugas dapat bekerja bersama-sama dengan baik dan solid tentunya didalam membangun dan memperjuangkan satker ini kedepannya agar lebih baik lagi. Acara ditutup dengan sesi ramah tamah dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.