
Ketua PA. Kefamenanu Hadiri Acara Do’a Bersama Dalam Rangka HUT RI Ke-78 Bersama Jama’ah Masjid Besar Al-Mujahidin Kefamenanu
Kefamenanu || 16 Agustus 2023
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indoensia Ke-78 tahun 2023, pengurus Masjid Besar Al-Mujahidin Kefamenanu yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani Komplek Kodim 1618/TTU menggelar kegiatan do’a bersama yang diniatkan untuk keselamatan bangsa dan Negara sekaligus mendo’akan para pejuang bangsa dan Negara yang telah gugur di medan peperangan dalam memperjuangkan kemerdekaan, acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 16 Agustus 2023 pukul 19.30 Wita Ba'da sholat Isya'.
(Foto : acara do'a bersama dalam rangka HUT RI Ke-78 Tahun 2023 yang bertempat di masjid Besar Al-Mujahidin Kefamenanu)
Hadir dalam acara tersebut Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H., Hakim Syaiful Amin, S. HI., M.H., Sekretaris H. Muhammad Johari, S.H., serta aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu lainnya, selain itu dihadiri pula oleh pejabat yang mewakili Komandan Kodim 1618/TTU, Kepala Bimas Islam dan Pendis kantor Kementerian Agama Kab. TTU, Imam, pengurus dan jamaah Masjid Besar Al-Mujahidin Kefamenanu yang semuanya terlihat khidmat dan khusyu' dalam mendo'akan bangsa dan negara Republik Indonesia di usianya yang ke-78 kini.
(Foto : Ketua PA. Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H. saat menyampaikan kultum kepada seluruh jamaah yang hadir)
Dalam acara tersebut Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H. berkesempatan memberikan kultum kepada seluruh jamaah yang hadir, dalam kultum singkatnya Ia mengajak kepada para jamaah untuk dapat meniru semangat juang para pahlawan kemerdekaan bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan bangsa dan negara tercinta serta agar bersama-sama sebagai anak bangsa dapat mengisi suasana kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif untuk kemajuan dan kesejateraan bangsa Indonesia tentunya sesuai dengan profesi masing-masing.
(Foto : acara makan bersama setelah seluruh prosesi do'a bersama selesai dilaksanakan)
Untuk diketahui bersama bahwa acara semacam ini telah rutin dilaksanakan oleh Pengurus Masjid Besar Al-Mujahidin Kefamenanu sebagai bentuk perhatian serta kecintaan terhadap bangsa dan Negara sekaligus sarana mempererat tali silaturrahim antara Jama’ah masjid. Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan makan bersama.