
Giat Apel Jumat Sore Aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu
Kefamenanu || 19 Mei 2023
Mengakhiri rangkaian aktifitas pada pekan ke-3 (tiga) bulan Mei 2023 ini, segenap aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu beserta adik-adik PKL dari SMKN 1 Kefamenanu dan petugas dari Pos Bantuan Hukum melaksanakan kegiatan apel Jumat sore bertempat di halaman depan kantor. Bertindak sebagai Pembina upacara adalah Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul ALim, S. HI., M.H. dan komandan upacara adalah Moh. Sukran (PPNPN).
(Foto : Para aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu saat mengikuti kegiatan apel Jumat sore di halaman depan kantor)
Dalam amanat singkatnya, Pembina upacara menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu yang telah menyelesaikan segala tugasnya dengan baik selama sepekan ini semoga semuanya dapat bernilai pahala dihadapan Allah SWT. Ia Juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh aparatur yang telah ikut serta terlibat dan berpartisipasi dalam kegiatan Halal Bi Halal dan Family Gathering keluarga besar Pengadilan Agama Kefamenanu yang telah dilaksanakan pada hari Kamis kemarin di Pantai Tanjung Bastian-Wini, semoga dengan hal tersebut dapat menumbuhkembangkan rasa kebersamaan dan persatuan yang solid antar seluruh aparatur dan anggota keluarganya.
(Foto : Para aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu saat mengikuti kegiatan apel Jumat sore di halaman depan kantor)
Terakhir, terkait dengan rencana kunjungan YM Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kupang di Pengadilan Agama Kefamenanu pada hari Senin pekan depan dalam rangka silaturrahim dan pembinaan, maka diharapkan kepada seluruh aparatur dapat mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan kunjungan tersebut termasuk merapikan serta mebersihkan area kerja masing-masing agar dapat dipandangan indah dan rapi.