
Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Mengikuti Acara Penandatangan MoU Ditjen Badilag Dilanjutkan Dengan Kuliah Umum
Kefamenanu || 09 November 2022
(Foto : Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu saat mengikuti acara Zoom Meeting MoU Ditjen Badilag dengan UIN Imam Bonjol Padang serta acara Kuliah Umum)
Dalam rangka menindaklanjuti surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama MA-RI nomor 4634/DjA/HM.00/11/2022 tertanggal 01 November 2022 perihal Undangan mengikuti acara penandatangan MoU dan Kuliah Umum, Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Khaerozi, S. HI., M.H. bertempat diruang kerjanya dengan penuh rasa antusias dan semangat mengikuti jalannya kegiatan tersebut secara virtual melalui aplikasi zoom meeting tepat pada pukul 09.30 Wita. hadir dalam acara tersebut Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama MA-RI Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H., beserta para pejabat Eselon II dan juga Direktur Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang Prof. Dr. H. Firdaus, M.Ag.
Setelah acara penandatangan MoU usai, kemudian dilanjutkan dengan agenda Kuliah Umum dengan tema "Kaidah Hukum Wakaf, Wakaf Kontemporer, Problematika Wakaf dan Penyelesaiannya serta Studi Komparatif Wakaf yang Diterapkan di Timur Tengah." dimana materi tersebut disampaikan langsung oleh Narasumber Prof. Mustofa Dasuki Kesba yang merupakan Ahli Ekonomi Islam pada Pusat Kajuan Ekonomi Islam Shaleh Kamil Universitas Al-Azhar Kairo Mesir.