
PA Kefamenanu Mengikuti Kegiatan Penandatangan (MoU) Ditjen Badilag Dengan 3 (tiga) Institusi Sekaligus
Kefamenanu || 03 Oktober 2022
Pengadilan Agama Kefamenanu mengikuti acara Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KEMEN PPPA), Dan Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA), Serta Penandatangan Perjanjian Kerjasama Dengan Bank Syariah Indonesia (BSI). Acara tersebut dilaksanakan pada pukul 10.00 Wita s/d selesai yang dilangsungkan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Kefamenanu. acara tersebut dihadiri oleh Ketua Khaerozi, S. HI., M.H., Hakim Syaiful Amin, S. HI., M.H., Panitera Muda Hukum Arie Sutanto, S. HI., M.H. serta para Staff dan CPNS.
(Foto : Ketua dan aparatur PA Kefamenanu saat tengah mengikuti acara Penandatangan Mou Ditjen Badilag dengan 3 (tiga) instutusi secara Virtual bertempat di ruang Media Center)
Acara ini dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, dan kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Direktur Jendral Badan Peradilan Agama, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H, dalam sambutannya beliau menyampaikan “Penandatanganan Nota Kesepahaman ini sebagai langkah keseriusan kita dan merupakan kolaborasi antara Ditjen Badilag MA-RI dengan ketiga Institusi dengan niat untuk meningkatkan pelayanan dengan harapan memaksimalkan kualitas internal dan pelayanan kepada masyarakat yang kita layani yang disaksikan oleh ketiga institusi di seluruh Indonesia dan mereka akan mengimplementasikan dan akan dirasakan oleh masyarakat.”
Acara dilanjutkan dengan sambutan, Sekretaris Kementerian PPPA RI Dr. Pribudiarta Nur Sitepu, M.M. kemudaian dilanjutkan dengan sambutan oleh Wakil Direktur Utama BSI Bob Tyasika Ananta serta Sambutan terakhir disampaikan oleh Wakil Direktur Yayasan PEKKA Fitria Villa Sahara. Acara diakhiri dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KEMEN PPPA), Dan Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA), Serta Penandatangan Perjanjian Kerjasama Dengan Bank Syariah Indonesia (BSI).
Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Direktur Jendral Badan Peradilan Agama dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KEMEN PPPA), Dan Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA), Serta Penandatangan Perjanjian Kerjasama Dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) untuk meningkatkan pelayanan dengan harapan memaksimalkan kualitas internal dan pelayanan kepada masyarakat yang dilayani.