
Pengadilan Agama Kefamenanu Kembali Sabet Juara Bergengsi Mahkamah Agung RI Award
Kefamenanu || 19 Agustus 2022
(Foto : Aparatur PA. Kefamenanu saat mengikuti acara penganugerahan Mahkamah Agung RI secara Virtual bertempat di Ruang Media Center)
Pengadilan Agama Kefamenanu patut berbangga hati karna pada tahun 2022 ini kembali menerima Penghargaan dari Mahkamah Agung RI setelah pada tahun sebelumnya memperoleh penghargaan yang sama dalam kategori pengadilan terbaik dalam pelaksanaan peradilan elektronik kategori pengadilan agama dengan beban perkara <250 perkara per tahunnya. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Mahkamah Agung RI Prof. Dr. Hasbi Hasan, S.H., M.H. saat membacakan nama-nama satker penerima reward tersebut. Penghargaan Mahkamah Agung RI ini sendiri biasa diumumkan pada setiap hari ulang tahun Mahkamah Agung RI dalam tiap tahunnya.
(Foto : PA Kefamenanu Berada di peringkat kategori peradilan elektronik)
Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Khaerozi, S. HI., M.H. yang dijumpai di ruang Media Center saat mengikuti jalannya penganugerahan Mahkamah Agung RI tersebut menyampaikan ucapan syukur kepada Allah SWT, serta tidak lupa berterima kasih kepada seluruh jajaran di Pengadilan Agama Kefamenanu utamanya kepada bagian kepaniteraan yang telah bekerja dengan sangat baik dan maksimal dan semoga capaian yang telah didapat saat ini menjadikan pelecut semangat untuk berbenah dan meningkatkan kinerja dan prestasi khususnya didalam menciptakan service excellent kepada masyarakat pencari keadilan yang datang ke Pengadilan Agama Kefamenanu.
Pengadilan Agama Kefamenanu MANTAB “Mandiri, Amanah, Nyaman, Tertib dan Berintegritas”